x

Persija Kembali Tumbang, Borneo FC Tembus Lima Besar

waktu baca 2 menit
Minggu, 4 Mei 2025 21:31 51 Afrizal Ilmi

TODAYNEWS.ID — Persija Jakarta harus mengakui keunggulan Borneo FC usai kalah 0-1 dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2024/2025. Pertandingan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, pada Minggu (4/5/2025) malam WIB.

Borneo FC tampil dominan sejak awal pertandingan dengan penguasaan bola lebih dari 60 persen. Tim besutan Joaquin Gomez juga aktif menciptakan berbagai peluang sepanjang laga.

Gol semata wayang pertandingan tercipta pada menit ke-26 melalui aksi Muhammad Sihran H Amarullah. Ia memanfaatkan umpan Mariano Peralta dengan baik untuk menjebol gawang Persija.

Persija yang datang tanpa pelatih kepala tetap tampil kesulitan mengembangkan permainan. Ricky Nelson yang ditunjuk sebagai pelatih sementara mencoba mengandalkan serangan balik cepat.

Namun, skema serangan balik tersebut tidak mampu menembus pertahanan kokoh Borneo FC. Persija pun menutup babak pertama tanpa satu pun gol balasan.

Memasuki babak kedua, Persija mencoba bermain lebih agresif dalam menyerang. Tapi dominasi penguasaan bola tetap dikuasai tuan rumah.

Peluang emas sempat dimiliki Persija pada menit ke-60. Maciej Gajos mendapatkan umpan matang dari Ryo Matsumura, namun penyelesaiannya melambung di atas mistar gawang.

Kegagalan Gajos memanfaatkan peluang tersebut menjadi titik balik yang menurunkan intensitas serangan Persija. Di sisi lain, Borneo FC justru terus menekan demi menambah keunggulan.

Carlos Eduardo tampil sebagai penyelamat bagi Persija. Ia beberapa kali menggagalkan peluang emas Peralta dan rekan-rekannya di area penalti.

Hingga peluit panjang dibunyikan, keunggulan 1-0 Borneo FC tetap bertahan. Tambahan tiga poin membawa mereka naik ke peringkat kelima klasemen sementara dengan 49 poin.

Posisi Borneo FC kini menggeser PSBS Biak, Bali United, dan juga Persija Jakarta. Mereka unggul dua poin dari ketiga tim tersebut.

Bagi Persija, kekalahan ini menjadi kekalahan kesepuluh sepanjang musim. Mereka kini turun ke peringkat delapan usai sebelumnya juga kalah dari Semen Padang FC.

 

Post Views52 Total Count
LAINNYA
x