TODAYNEWS.ID — Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Shohibul Fikri, menorehkan prestasi gemilang di China Open 2025. Mereka sukses mengalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dalam dua gim langsung 21-15, 21-14.
Laga final digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, pada Minggu (27/7/2025). Sejak awal, Fajar/Fikri tampil percaya diri dan mampu menguasai permainan.
Pasangan Indonesia unggul cepat 5-1 berkat permainan agresif di depan net. Mereka melanjutkan dominasi hingga memimpin 11-2 pada interval gim pertama.
Aaron/Soh sempat bangkit dan memangkas jarak menjadi 13-16. Namun, Fajar/Fikri menutup gim pertama dengan kemenangan meyakinkan 21-15.
Gim kedua kembali didominasi Fajar/Fikri yang unggul cepat 4-1. Mereka menjaga ritme dan memimpin 11-6 saat interval berkat pukulan tajam dan permainan net yang cermat.
Setelah unggul jauh 19-9, pasangan Indonesia sempat kehilangan tiga poin beruntun. Namun, mereka kembali fokus dan mengamankan gim kedua 21-14.
Fajar Alfian bersyukur atas gelar juara ini dan menyebut hasil dua turnamen terakhir cukup memuaskan. “Alhamdulillah sangat bersyukur bisa menyelesaikan dua turnamen ini dengan hasil yang lumayan baik,” ujarnya.
Ia mengungkapkan bahwa kemenangan ini menambah rasa percaya diri mereka. “Semoga dengan kemenangan ini bisa menambah kepercayaan diri kami berdua ke depannya,” tambah Fajar.
Fajar juga mempersembahkan gelar ini untuk pelatih dan seluruh pihak yang telah mendukung mereka. “Gelar ini kami persembahkan untuk Indonesia, PBSI, dan juga kang Iie Sumirat, legenda dari Bandung yang baru berpulang,” ucapnya.
Shohibul Fikri mengaku tak menyangka bisa keluar sebagai juara di ajang ini. “Saya tidak menyangka bisa juara, tidak tahu mau bicara apa,” kata Fikri singkat.
Ia menyebut kunci keberhasilan mereka adalah keyakinan dan komunikasi yang baik. “Kunci kemenangan kami pastinya keyakinan atas kemampuan diri sendiri, komunikasi dengan a Fajar dan pelatih,” ujarnya.
Fajar menambahkan bahwa permainan mereka konsisten sejak babak awal. “Kami bermain taktis dan memegang permainan depan, itu jadi kunci dengan kondisi lapangan yang berangin,” jelasnya.
Kemenangan ini menambah deretan prestasi Fajar/Fikri di tahun 2025. Mereka membuktikan diri sebagai salah satu pasangan ganda putra terbaik dunia saat ini.
Tidak ada komentar