x

Pemerintah Evakuasi 60 Orang dari Iran, 37 WNI Masih Menunggu Pemulangan

waktu baca 2 menit
Kamis, 26 Jun 2025 07:44 43 Afrizal Ilmi

TODAYNEWS.ID — Sebanyak 60 orang berhasil dievakuasi dari Iran ke Indonesia dalam dua hari terakhir di tengah konflik memanas dengan Israel. Mereka terdiri dari 59 warga negara Indonesia (WNI) dan satu warga negara asing (WNA) yang merupakan pasangan dari WNI.

Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha, mengatakan 49 orang tiba di Indonesia pada Rabu (25/6/2025). Sisanya, yaitu 11 orang, telah lebih dahulu sampai pada Selasa (24/6/2025).

“Kami sedang menunggu sisa 37 lainnya yang saat ini masih ada di Baku,” ujar Judha di Bandara Soekarno-Hatta, Rabu malam. Mereka menanti penerbangan ke Indonesia lewat transit di Turki atau Doha.

Proses evakuasi sempat terkendala akibat penutupan wilayah udara Timur Tengah. Hal ini menyusul serangan Iran ke pangkalan militer Amerika Serikat di Al Udeid, Qatar.

Namun situasi kini membaik setelah operasional Bandara Doha kembali normal. Pemulangan WNI yang tertunda pun akan segera dilanjutkan.

“Insya Allah 37 WNI lainnya dapat segera kami pulangkan ke Indonesia dalam waktu sehari dua ke depan,” kata Judha.

Dari 49 orang yang telah tiba, mayoritas adalah mahasiswa dari Kota Qom dan Teheran. Ada pula pekerja migran, dosen, dan keluarga staf KBRI.

Evakuasi juga mencakup lima WNI dari negara konflik lainnya. Tiga orang dievakuasi dari Yaman Utara oleh KBRI Muscat dan dua dari Tel Aviv dan Yerusalem oleh KBRI Amman.

Judha mengatakan KBRI Muscat menetapkan status siaga satu untuk wilayah Yaman Utara. Kondisi di kawasan tersebut dianggap berbahaya bagi keselamatan WNI.

“Karena itulah kita aktif melakukan proses evakuasi,” jelas Judha mengenai tindakan Kemenlu.

Pemerintah membuka gelombang evakuasi selanjutnya bagi WNI yang ingin kembali ke Indonesia. Pendaftaran dilakukan melalui KBRI terdekat.

Judha menegaskan bahwa evakuasi bersifat sukarela. Namun negara tetap memiliki kewajiban memfasilitasi kepulangan mereka.

“Status siaga satu dari KBRI Teheran masih berlaku,” ujarnya. Ia mengimbau WNI di Iran mematuhi arahan evakuasi yang telah ditetapkan.

 

Post Views44 Total Count
LAINNYA
x