x

Menpora Dorong ORADO Kembangkan Domino sebagai Penggerak Sport Tourism

waktu baca 2 menit
Kamis, 8 Jan 2026 10:33 5 Afrizal Ilmi

TODAYNEWS.ID — Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Erick Thohir menghadiri Deklarasi dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I Federasi Olahraga Domino Nasional (ORADO) periode 2026–2030. Acara tersebut digelar di Ballroom Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Rabu (7/1/2025) malam.

Dalam sambutannya, Erick mendorong olahraga domino untuk terus berkembang sebagai bagian dari industri olahraga nasional. Ia menilai domino memiliki potensi besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi melalui sport industry dan sport tourism.

“Cabang olahraga sekarang berbagai macam ada olahraga prestasi, olahraga masyarakat dan olahraga industri. ORADO ini menjadi bagian sport industry yang memang bisa mendorong perputaran ekonomi secara menyeluruh,” ujar Erick.

Ia mengapresiasi lahirnya ORADO sebagai federasi yang fokus pada pengembangan olahraga berbasis nilai ekonomi. Menurutnya, sport industry saat ini menunjukkan pertumbuhan yang signifikan, bahkan melampaui laju pertumbuhan ekonomi di sejumlah negara.

“Saya berharap semakin besar dan kejuaraan dunianya juga digelar di Indonesia, karena dengan begitu juga berdampak meningkatkan sport tourism dan pastinya membawa efek domino positif untuk roda perekonomian tanah air,” katanya.

Erick juga mengingatkan pentingnya konsolidasi organisasi dalam tubuh ORADO. Ia menegaskan agar tidak terjadi dualisme kepengurusan yang dapat menghambat pembinaan atlet dan prestasi.

“Saya harap dualisme olahraga jangan sampai terjadi, kemarin saya apresiasi takraw sudah selesai mudah-mudahan olahraga lain bisa konsolidasi,” tegasnya.

Acara tersebut turut dihadiri Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman dan Sekretaris Jenderal NOC Indonesia Wijaya Noeradi. Sejumlah artis dan tokoh nasional juga tampak hadir dalam agenda deklarasi dan Rakernas tersebut.

Sementara itu, Ketua Umum ORADO Yooky Tjahrial menyatakan pihaknya akan segera melakukan koordinasi dengan seluruh pengurus provinsi. Ia menyebut saat ini ORADO telah memiliki kepengurusan di 38 provinsi di Indonesia.

Yooky mengatakan ORADO juga akan menggelar seleksi nasional atlet domino. Proses seleksi dimulai dari tingkat daerah hingga provinsi sebelum menuju kejuaraan nasional pada 2026.

“Kita akan menyeleksi atlet dari daerah naik ke provinsi hingga adanya kejurnas di tahun ini (2026),” ujar Yooky.

Ia menambahkan, setelah Rakernas akan dilanjutkan dengan pelatihan wasit dan sosialisasi regulasi. Pengurus provinsi juga didorong aktif menggelar turnamen di daerah masing-masing.

Yooky menjelaskan ORADO saat ini baru mengantongi rekomendasi dari KONI, KOI, dan Kemenpora. Untuk menjadi federasi resmi, ORADO masih harus memenuhi sejumlah persyaratan administratif.

“Yang penting kita akan menghapus stigma negatif di masyarakat dan membuat #DominoNaikKelas tahap demi tahap,” ucapnya.

Deklarasi dan Rakernas I ORADO periode 2026–2030 mengusung tema konsolidasi dan penguatan fondasi organisasi. Kegiatan ini diikuti pengurus pusat, 38 pengurus provinsi, 309 pengurus kabupaten/kota, serta 45 perwakilan wasit.

 

Pilkada & Pilpres

INSTAGRAM

13 hours ago
14 hours ago
1 day ago
1 day ago

LAINNYA
x
x