x

Komisi III DPR Cecar Taman Safari Soal Dugaan Eksploitasi Anak Dalam Sirkus

waktu baca 2 menit
Senin, 21 Apr 2025 21:35 82 Afrizal Ilmi

TODAYNEWS.ID — Komisi III DPR RI menggelar rapat dengar pendapat umum (RDPU) bersama Oriental Circus Indonesia dan Taman Safari. Agenda rapat membahas dugaan eksploitasi anak dalam pertunjukan sirkus.

Rapat berlangsung di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (21/4/2025). Direktur Taman Safari Indonesia Group, Jansen Manansang, turut hadir dalam rapat tersebut.

Anggota Komisi III, Bimantoro Wiyon, melontarkan pertanyaan tajam kepada pihak Taman Safari. Ia menyoroti kondisi tempat tinggal anak-anak yang diduga jadi korban.

“Ada perilaku yang tidak pantas menurut saya kepada anak-anak ini,” ucap Bimantoro. Ia mempertanyakan bagaimana lingkungan hidup mereka selama di sirkus.

Bimantoro juga mempertanyakan soal dugaan mempekerjakan anak di bawah umur. Ia mempertanyakan alasan di balik perekrutan anak usia 5 tahun sebagai pemain sirkus.

“Niat awalnya apa, Pak? Kok bisa merekrut anak usia dini sebagai penghibur?” tanya Bimantoro tajam.

Jansen langsung menjawab tudingan tersebut di hadapan anggota DPR. Ia menyebut Komnas HAM sempat mengeluarkan rekomendasi pada tahun 1997.

“Dalam rekomendasi itu dinyatakan tidak ada penganiayaan atau penyiksaan,” kata Jansen. Ia menekankan pihaknya berpegang pada hasil rekomendasi tersebut.

Soal tudingan penelantaran korban yang jatuh, Jansen memberikan bantahan. Ia memastikan korban langsung mendapat perawatan medis.

“Memang Ida mengalami kecelakaan, tapi langsung kami tangani,” ujar Jansen. “Hari itu juga kami bawa ke RS Sumber Waras untuk dioperasi,” lanjutnya.

Ia menyebut telah menyediakan bukti tiket pesawat dan data perawatan medis. Menurutnya, sirkus memang memiliki risiko yang tidak bisa dihindari.

Post Views83 Total Count
LAINNYA
x