TODAYNEWS.ID – Timnas Indonesia tengah bersiap menghadapi laga krusial lawan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (25/3/2025).
Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho, menegaskan bahwa tim sudah melupakan kekalahan telak dari Australia. Kini, Timnas Indonesia fokus pada laga penting lawan Bahrain.
Ia mengakui bahwa kekalahan 1-5 dari Australia memang menyakitkan. Namun, ia menegaskan tim harus segera bangkit untuk meraih kemenangan di kandang sendiri.
“Tentu setelah kekalahan kami kecewa dan sudah melakukan evaluasi. Tidak boleh lama-lama terlarut dalam kekecewaan karena kami ada laga penting dan main di kandang,” kata Ridho.
Setelah kembali dari Australia, para pemain langsung menjalani latihan guna menjaga kebugaran dan memperbaiki performa. Latihan ini menjadi bagian dari persiapan menghadapi Bahrain.
Ridho menyebutkan bahwa seluruh tim dalam kondisi siap tempur. Ia juga optimistis Indonesia bisa mendapatkan hasil positif pada laga nanti.
“Kami pulang dari Australia dan malamnya langsung latihan di gym. Kemarin sore juga ada latihan terpisah untuk pemain yang bermain kurang dari 45 menit agar mendapat latihan ekstra, sementara yang lain menjalani recovery training,” jelasnya.
Saat ini, Timnas Indonesia menempati posisi keempat klasemen sementara Grup C dengan raihan enam poin. Laga melawan Bahrain menjadi penentu langkah mereka untuk tetap bersaing dalam perburuan tiket ke babak keempat.
Ridho yakin timnya bisa memberikan hasil terbaik dan menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. Ia meminta seluruh pemain tetap bersemangat dan berjuang hingga akhir.
“Kita harus semangat, kekalahan itu harus dievaluasi dan kita harus bangkit. Kita masih ada kesempatan lolos. Tujuan kita adalah Piala Dunia,” ujar Ridho.
Pada pertemuan sebelumnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia nyaris meraih kemenangan atas Bahrain. Namun, lawan mampu menyamakan kedudukan lewat gol kontroversial di menit akhir yang membuat skor berakhir 2-2.
Dengan dukungan penuh suporter di SUGBK, Indonesia bertekad meraih tiga poin penting. Kemenangan atas Bahrain akan semakin mendekatkan mereka ke fase berikutnya dalam kualifikasi.