Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono. Foto: BPMI SetpresTODAYNEWS.ID – Presiden Prabowo Subianto memanggil Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono ke Istana Merdeka pada Rabu (26/11/2025).
Pemanggilan itu untuk meminta laporan lengkap mengenai perkembangan pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih.
Adapun pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih merupakan program strategis nasional yang dirancang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir di seluruh Indonesia.
Usai bertemu Presiden, Menteri KKP menyampaikan, bahwa dirinya melaporkan perkembangan pembangunan kampung nelayan yang menjadi salah satu program prioritas di sektor kelautan dan perikanan.
Ia menegaskan bahwa progres pembangunan berjalan signifikan dan mendapat perhatian penuh dari Presiden Prabowo.
“Soal progres Kampung Nelayan Merah Putih yang kami laporkan kepada Bapak Presiden. Sekarang sudah berapa persen? Sekarang sudah 45 persen,” ujar Menteri Trenggono dalam keterangan pers kepada awak media usai pertemuan.
Sebagai informasi pembangunan kampung nelayan menjadi salah satu program prioritas di sektor kelautan dan perikanan.
Program unggulan ini dirancang secara komprehensif untuk meningkatkan kualitas hidup para nelayan dan keluarganya.
Lebih lanjut, program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian nelayan dengan membangun kawasan pesisir modern yang terintegrasi dengan sarana produksi itu menargetkan penyelesaian 65 titik pembangunan pada akhir tahun 2025.