x

Jadwal Persib di Play Off AFC Champions League Two 2025/2026

waktu baca 2 menit
Rabu, 16 Jul 2025 16:10 19 Asep Awaludin

TODAYNEWS.ID – Berikut jadwal play off Persib Bandung di AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/2026. Maung Bandung dipastikan bakal mengawali pertandingan menghadapi klub asal Filipina, Manila Digger FC.

Laga yang sedianya berlangsung di Manila pada Rabu 13 Agustus 2025 nanti, kini dialihkan ke Kota Bandung.

Perubahan lokasi ini setelah adanya kesepakatan antara Persib Bandung, Manila Digger FC, dan AFC.

Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, mengaku sangat bersyukur dan antusias menyambut keputusan pertandingan play off ACL 2 dapat digelar di Kota Bandung.

“Ini merupakan hasil komunikasi yang konstruktif dan kolaboratif antara Persib, Manila Digger FC, dan AFC. Kami siap memberikan yang terbaik dari sisi teknis tim, maupun kualitas penyelenggaraan pertandingan,” kata Adhitia.

Adhitia mengatakan, demi memberikan pengalaman terbaik bagi seluruh pihak, khususnya Bobotoh yang akan hadir langsung mendukung tim kesayangannya.

Sebagai bentuk semangat kolektif, kata Adhitia, Persib mengajak seluruh Bobotoh untuk kembali menunjukkan loyalitas dan energi positif di tribun.

“Mari kita penuhi Stadion dan jadikan Bandung sebagai lautan biru yang menggema, menjadi kekuatan ke-12 yang mendorong Persib melangkah lebih jauh di pentas Asia,” kata Adhitia.

Adhitia mengatakan, pihaknya memastikan seluruh aspek operasional, keamanan, dan kenyamanan penonton dipersiapkan secara maksimal sesuai standar AFC.

“Tiket pertandingan akan segera diumumkan melalui kanal resmi Persib dalam waktu dekat,” katanya. ***

Post Views20 Total Count

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Iklan

    Pilkada & Pilpres

    INSTAGRAM

    2 hours ago
    3 hours ago
    11 hours ago
    11 hours ago

    LAINNYA
    x