x

Atlet Binaraga di Malang Terpaksa Konsumsi Ayam Tiren Jelang Porprov, Pakar Gizi Peringatkan Bahayanya

waktu baca 2 menit
Jumat, 9 Mei 2025 18:30 74 Pramitha

TODAYNEWS.ID – Di tengah persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX 2025, sejumlah atlet binaraga di Kabupaten Malang terpaksa mengonsumsi ayam mati sebelum disembelih atau tiren karena keterbatasan dana.

Situasi ini memicu keprihatinan publik setelah video para atlet mengolah ayam tiren viral di media sosial.

Ketua Pengurus Cabang Persatuan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Kabupaten Malang Indra Khusnul membenarkan kejadian tersebut.

Ia mengaku kondisi keuangan yang serba minim membuat pihaknya kesulitan menyediakan asupan gizi yang layak bagi para atlet.

“Kami tahu ayam tiren tidak layak dikonsumsi, bahkan dilarang secara agama. Tapi ini kenyataannya, kami tidak punya pilihan,” ujarnya.

Penggunaan ayam tiren dianggap sebagai alternatif paling murah untuk tetap memenuhi kebutuhan protein para atlet, meskipun dengan konsekuensi besar terhadap kesehatan.

Ahli gizi Olivia Gresya menanggapi fenomena ini dengan tegas. Ia menjelaskan bahwa ayam tiren sangat rentan mengandung bakteri berbahaya seperti Salmonella dan Clostridium perfringens karena cepat membusuk.

“Mengonsumsi ayam tiren bisa menimbulkan gangguan pencernaan seperti diare, mual, muntah, hingga infeksi berat dan dehidrasi,” terang Olivia.

Tak hanya itu, ia juga mengingatkan bahwa beberapa ayam tiren kerap diawetkan menggunakan formalin, zat kimia yang sangat berbahaya bagi tubuh manusia.

“Formalin bersifat karsinogenik. Jika dikonsumsi dalam jangka panjang, bisa memicu kanker, merusak fungsi ginjal, dan memicu berbagai gangguan kesehatan kronis lainnya,” tambahnya.

Kondisi ini menyoroti persoalan serius dalam pendanaan pembinaan atlet daerah. Ketika gizi yang seharusnya menjadi fondasi utama justru dikompromikan, keselamatan atlet pun ikut dipertaruhkan.

Post Views75 Total Count
LAINNYA
x