x

Transjabodetabek Rute Baru Lebak Bulus–Sawangan Resmi Beroperasi, Atasi Kemacetan Jabodetabek

waktu baca 3 menit
Rabu, 4 Jun 2025 18:24 195 Azis Arriadh

TODAYNEWS.ID – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, bersama Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah, meresmikan rute baru bus Transjabodetabek. Acara berlangsung di Halte Transjakarta Lebak Bulus, Rabu (4/6). Rute ini menghubungkan Lebak Bulus dan Sawangan.

Rano Karno menjelaskan, rute baru ini adalah bukti komitmen Pemprov DKI Jakarta untuk menyediakan layanan transportasi umum yang lebih baik. Sepuluh armada bus melayani rute ini dengan 11 titik pemberhentian, enam di Jakarta dan lima di luar Jakarta.

“Ini merupakan upaya kami bersama Pemerintah Kota Depok untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi, sehingga dapat menurunkan tingkat kemacetan dan mengurangi polusi udara,” ujar Wagub Rano.

Kode busnya D41, rutenya melalui Tol Desari. Waktu tempuh saat jam sibuk sekitar 150 menit pulang-pergi, dan 70 menit saat tidak sibuk.

Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah, mengapresiasi kerja sama ini. Ia berharap kolaborasi ini bisa menyelesaikan masalah transportasi di Jabodetabek.

“Hari ini kita saksikan, Transjabodetabek dari Sawangan—yang terkenal dengan kemacetannya—sudah masuk program ini dan bisa mencapai Jakarta dalam waktu 70 menit,” katanya.

Chandra juga berharap kerja sama ini diperluas, seperti pembangunan jalur MRT Jakarta yang menjangkau Depok. Selain itu, ia ingin operasional bus Transjakarta yang saat ini hanya sampai Universitas Indonesia diperpanjang hingga pusat Kota Depok.

“Kami berharap ke depannya bukan hanya program Transjabodetabek yang berjalan, tetapi juga MRT bisa menjangkau Depok. Mudah-mudahan, Transjakarta yang saat ini baru sampai UI bisa diperpanjang hingga Terminal Kota Depok. Ini adalah bagian dari upaya kita bersama untuk mengurai kemacetan,” tambahnya.

Revitalisasi Park and Ride Lebak Bulus

Selain meresmikan rute baru, Wagub Rano juga meninjau revitalisasi Park and Ride Lebak Bulus. MRT Jakarta merencanakan penataan jangka pendek dengan menambah jumlah lot parkir, menyediakan kanopi, toilet, sistem pengambilan karcis otomatis, dan sistem pembayaran nontunai terintegrasi dengan tarif MRT.

Dalam jangka panjang, akan dibangun gedung parkir yang terintegrasi dengan area ritel dan hunian. Wagub Rano menjelaskan tarif parkir di lokasi ini mengalami perubahan. Untuk motor, tarif semula flat Rp2.000 menjadi Rp2.000 per jam dengan maksimum Rp10.000. Untuk mobil, tarif semula flat Rp5.000 menjadi Rp5.000 per jam dengan maksimum Rp20.000.

Namun, lahan parkir dengan tarif flat tetap tersedia di sisi barat.

“Kenaikan tarif parkir ini dilakukan karena revitalisasi menggunakan dana hasil investasi, dengan mempertimbangkan harga lahan parkir di sekitar kawasan ini. Kami tetap menyediakan lahan parkir dengan tarif flat di sebelah barat sebagai alternatif,” jelas Wagub Rano.

Revitalisasi Park and Ride Lebak Bulus didanai oleh investasi non-APBD. Tujuannya adalah meningkatkan layanan dan kenyamanan pengguna serta mengintegrasikan tarif parkir dengan tiket MRTJ Maxride. Sebelumnya, lahan parkir tarif flat hanya memiliki kapasitas 50 lot mobil dan belum tersedia untuk motor.

Setelah revitalisasi, kapasitas bertambah menjadi 82 lot mobil dan 1.125 lot motor. Untuk lahan parkir tarif progresif, tersedia 109 lot mobil dan 1.249 lot motor. Dengan fasilitas baru ini, diharapkan pengguna transportasi umum semakin nyaman dan kemacetan di kawasan ini bisa berkurang.

Post Views196 Total Count
Iklan

Pilkada & Pilpres

INSTAGRAM

5 hours ago
7 hours ago
8 hours ago
15 hours ago

LAINNYA
x