KUPANG – PSSI akan melaksanakan Kongres Luar Biasa PSSI pada 16 Februari 2023 yang berisi agenda utama pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan anggota Exco.
Direktur Kajian Isu Strategis Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Nusa Tenggara Timur (NTT) Boni Jebarus, meminta pemilihan Ketua Umum PSSI digelar dengan debat terbuka bagi para calon yang akan bertarung.
Ada dua nama beken yang digadang-gadang paling berpeluang memimpin PSSU yaitu La Nyalla Mattalitti dan Erick Thohir.
Proses ini pun menjadi pergunjingan publik, khususnya terkait sikap Komite Pemilihan (KP) PSSI untuk tidak melakukan debat terbuka antarcalon.
Menurut Boni, debat terbuka antar calon merupakan hal penting yang harus dilakukan, agar publik dapat mengetahui visi dan misi para calon, sekaligus mengetahui komitmen dan integritas calon untuk menakhodai federasi sepak bola Indonesia ini ke depan.
“Bagi saya debat terbuka antar calon merupakan hal yang sangat penting dan strategis, sehingga publik juga ikut mengetahui kapasitas dan kualitas calon, termasuk visi dan misi calon,” tandas Boni Jebarus.
Dengan debat terbuka, lanjut Boni, para calon dapat juga meyakinkan publik, sehingga nantinya calon juga dapat mendengar dan mempertimbangkan aspirasi publik.
“Karena ini ini adalah Kongres Luar Biasa, sehingga bagi saya debat terbuka antarcalon harus dilakukan. Saya pikir NTT sangat siap sebagai tempat diselenggarakannya debat terbuka antarcalon. Bisa dilakukan di Kupang atau Labuan Bajo,” lanjut dia.” tegasnya.
Boni beralasan, dengan debat terbuka maka para calon dapat juga menyerap aspirasi publik sehingga nantinya bisa membawa sepakbola Indonesia semakin maju dan lebih baik ke depan.
“Jadi nantinya publik juga bisa menekan para Asprov atau vouters untuk memilih Ketua Umum PSSI yang tepat, dan tentunya tidak memilih karena adanya transaksi,” tegas Anggota DPRD NTT dua periode itu.
Harapannya, Ketua Umum PSSI yang terpilih nanti harus lebih baik dari ketua sebelumnya, yaitu Mochamad Iriawan.
Diberitakan sebelumnya, posisi Ketua Umum PSSI kini menjadi perbincangan menjelang Kongres Luar Biasa induk organisasi sepak bola Indonesia.
Kelima nama yang mencalonkan diri untuk menggantikan Mochamad Iriawan itu di antaranya:
La Nyalla Mattalitti , Erick Thohir, Doni Setiabudi, Fary Djemy Francis, Arif Putra Wicaksono
“Ini adalah data mentah, masih akan dilakukan verifikasi oleh komite pemilihan,” ujarnya.
Kendati demikian, ketua KP KLB PSSI Amir Burhanuddi menyebut bahwa daftar nama calon Ketua PSSI itu masih melalui proses verifikasi persyaratan pendaftaran.(mak)